The Fastest bike in india akan segera kesini..??

Pabrikan satu ini tidak main-main dalam menggarap pasar sport Indonesia. Setelah meluncurkan New Pulsar 180, diam-diam akan meluncurkan 2 senjata andalannya yaitu Pulsar 135 dan Pulsar 220. Dapat bocoran dari forum sebelah, bila tidak ada rencana khusus untuk P135 akan di luncurkan di sini pada semester I, disusul dengan P220 yg akan menggebrak pasar otomotif tanah air pada semester II. kalau memang benar adanya akan menambah ramai peta persaingan motorsport di Indonesia. Berikut ulasannya….

Pulsar 220 naked sejatinya jelmaan dari P220 half fairing yang menurut survei ternyata desain tersebut kurang mendapat respon positif  para biker di India. Dari hasil yang di dapat P200 adalah desain paling disukai oleh para pencinta motor Pulsar. Berbekal itulah Bajaj Auto Comp memutuskan mengeluarkan versi P220 naked yang di harapkan akan bisa diterima di seluruh belahan dunia karena lebih simple dan european style look dibanding versi half fairing yg condong ke India Style. Kabar bagus buat Pulsar lover di Indonesia, karena pihak Bajaj Auto Indonesia berencana mendatangkan P220 untuk memperkuat kehadiran Pulsar di pasar Indonesia. Kendati masih bungkam, hal ini di yakini tinggal tunggu waktu. Uji kelayakan jalan sudah di lakukan oleh mereka (Bisa lihat bocoran terlampir).  Berbekal mesin 220cc DTSI output power 21hp, top speed mampu melaju 144km/jam (Real speed). Mencengangkan memang kalau melihat bobot kosongnya sekitar 148kg (lebih enteng 2 kg dibanding versi half fairing yg mencapai 150kg). Untuk mengatasi tenaga badaknya P220 sudah di lengkapi perangkat Double disk brake. Sekarang tinggal bagaimana pihak bajaj Auto Indonesia melakukan pricing strategi secara smart. Karena kalau terlalu mahal bukan tidak mungkin produk ini akan gagal merebut hati konsumen. Menurut hemat saya harga jgn lebih dari 23jt. Diatas harga tersebut bakal menghadapi musuh-musuh yg lumayan berat. Maksimal 23jt masih bisa diterima. Jadi bro…kita tunggu saja kejutan apa lagi yg bakal dilakukan oleh para pabrikan motor di tanah air kita ini. Makin banyak pilihan makin baik. Ya nggak..??!!. (iw/29/01/2010).

Spesifikasi Pulsar 220 DTS-i :

Engine : 220 cc single, 2 valve, 4 Stroke, CV carb, air cooled with oil cooler
Bore x Stroke : 67 mm x 62.4 mm
Compression ratio: 9.5:1
Power : 21.04 PS @ 8500 RPM (15.47 kW; 20.75 hp)
Torque : 19.12 N•m @ 7000 RPM (14.10 lb•ft)
Transmission : 5 speed manual sequential

Suspension
Front : Telescopic fork, 130 mm stroke
Rear : Nitrox, rear wheel travel 90 mm

Brakes
Front: 260mm disc
Rear: 230 mm disc

Tires
Front: 90/90-17 tubeless
Rear: 120/80-17 tubeless

Electricals : 12 V DC

Headlamp :
Low : projector lamp 55w,
High : Ellipsodial lamp 55w.

Wheelbase : 1,350 mm (53 in)

Dimensions :
L 2,035 mm (80.1 in)
W 750 mm (30 in)
H 1,165 mm (45.9 in)

Weight Approx. 150 kilograms (330 lb)

Fuel capacity 15 liter (3.2 l reserve, 2.2 l Useable)

Top speed : 144.4 kph


9 responses to “Pulsar 220 naked keluar semester II…??”

  1. nunoe Avatar
    nunoe

    udah Fi??
    keren dunk??

    Like

  2. aio Avatar
    aio

    m0delnya masih sama ma piBo n p200. bosen.

    Like

  3. hillbr4m Avatar
    hillbr4m

    @ Nunoe
    setahu ane versi nakednya pake karburator bro….

    Like

  4. kentaro ケンタロ Avatar
    kentaro ケンタロ

    Kalo p180 18jt, p200 20jt, berarti p220 22jt 😀

    Like

  5. meko Avatar
    meko

    @ kentaro
    aminnnnn……ngantri dah klo segitu

    Like

  6. chekers Avatar
    chekers

    masalahnya mulai dr p180, 200, smp 220 modelnya kok idem smw sih? gimana bedainnya kl di jalan tuh selain pk cakram blkg…. 🙂

    Like

  7. kentaro ケンタロ Avatar
    kentaro ケンタロ

    @ chekers
    Pakein aja half fairing :mrgreen:

    Like

  8. […] postingan saya tentang Pulsar 135 dan Pulsar 220, kalau kemarin masih berupa analisa berdasarkan data-data yg di peroleh, kini lewat bro-bro […]

    Like

  9. […] hanya menerka-nerka tentang kapan dan berapa harga banderol Pulsar135 serta Pulsar220 akhirnya diperoleh kabar bahwa Pulsar135 akan segera diluncurkan secara resmi bulan depan, April […]

    Like

Leave a comment

IWB

Selamat Datang di Blog Lawas IWB, ini adalah Blog Cikal Bakal Lahirnya Iwanbanaran yang Alhamdulilah Tetap Eksis Hingga Sekarang. Selamat bergabung Cak !

Monggo Gabung disini